Tempat Wisata Terbaru dan Terpopuler di Indonesia 2021

Pantai Karapyak Pasir Putih

Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat

Status Covid-19
Kabupaten Pangandaran termasuk wilayah yang TIDAK ADA KASUS berdasarkan data dari covid-19.go.id. (Data per 31 Juli 2022)
Alamat
Bagolo, Kalipucang, Pangandaran, West Java, Indonesia (Buka di Google Maps)
Rating
4.4 (1.241 ulasan) Pantai Karapyak Pasir Putih - Jawa Barat 1241

Pantai Karapyak terletak di Desa Bagolo, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Lokasi pantai ini berlokasi sebelum pantai Pangandaran. Untuk menuju ke lokasi sebaiknya kamu berhati-hati karena jalanan yang cukup kecil, berkelok dan agak curam, sepanjang perjalanan kamu akan disuguhi pemandangan hutan, dan perkampungan warga.

Untuk pengunjung wisata yang menggunakan mini bus dikenakan biaya sebesar Rp. 46.000 ditambah uang parkir sebesar Rp. 5.000, sedangkan pengguna motor dikenakan biaya Rp. 20.000.

Sesampainya disana kamu akan dimanjakan dengan pemandangan pantai yang masih asri. Banyak pohon kelapa, pasir putih dan sejuknya angin pantai. Pantai ini memang tidak di perkenankan untuk berenang karena ombak yang cukup besar serta banyaknya terumbu karang ditepi pantai.